Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

Ghost Writer 2

Ghost Writer 2, Cinta dan Keluarga yang Dikemas dalam Horor Komedi



Berita Baru, Hiburan – Ghost Writer 2 merupakan sebuah film lanjutan, dimana film ini mengangkat sebuah kisah seorang penulis yang bernama Naya. Cerita di awali dengan keberhasilan Naya yang diperankan oleh Tatjana Shapira sebagai seorang penulis best seller buku horor Ghost Writer. Namun ia resah karena anggapan dari para pembacanya yang menganggap dia adalah seorang dukun. Naya pun bertekad untuk menulis buku kedua tanpa ada kaitannya dengan dunia mistis. Deva Mahendra yang berperan sebagai Vino sang kekasih Naya terus mendampingi Naya dalam proses penyelesaian penulisan novel kedua. Vino sendiri sebenarnya memilki kesibukan dengan pekerjaannya sebagai seorang aktor FTV.

Disisi lain pasangan kekasih tersebut juga sedang mempersiapkan pernikahan mereka yang kurang lebih 3 bulan lagi akan dilaksanakan. Pernikahan itu sebenarnya ditentang oleh ibunda Vino, karena sang ibu menganggap karena Naya Vino jadi berubah, Vino keluar dari kuliah kedokterannya dan memilih tinggal sendiri.

Perbedaan pendapat anatara Vino dan Naya soal banyak tamu undangan membuat mereka bertengkar hebat, yang menbuat Naya memutuskan untuk berfikir ulang menikah dengan Vino. Hal tersebut menjadi pukulan buat Vino yang membuatnya tidak konsen saat bekerja. Akhirnya saat melakukan adegan loncat dari gedung iapun tergelincir dan jatuh yang membuatnya meninggal.

Naya sangat terpukul atas kejadian itu, ia merasa sangat bersalah karena sudah memulai pertengkaran ditambah Ibu Vino yang semakin menyalahkannya. Ditengah kesedihannya ia pun selalu di temani oleh sang Adik, yaitu Darto.

Darto adalah adik Naya yang sangat terobsesi ingin menjadi seseorang terkenal bersama sahabatnya Billy. Mereka bahkan secara terang terangan mendompleng karir kakaknya yang terkenal lewat tulisan horornya, merekapun mencoba membuat konten horor dengan cara mengungkap sosok arwah yang ada bersama Naya.

Dalam masa dukanya, tiba tiba arwah Vino datang. Namun Vino hanya bisa dilihat oleh Naya jika ia memegang benda berharga milik Vino, yaitu kalung pemberian ibunya. Mulai sejak itu, Vino terus bersama Naya walaupun mereka berbeda dimensi. Namun, ternyata kedatangan Vino memberi maksud lain. Vino datang karena ia ingin bertanggung jawab terhadap hantu lain, yaitu Siti.

Siti adalah hantu yang semasa hidupnya sangat mengagumi vino sebagai seorang aktor. Bersama anaknya Murni, Siti pernah menyambangi lokasi shooting vino di lampung, yang kebtulan dekat dengan tempat tinggalnya. Vino yang saat itu terkesan karena memeiliki fans, iapun menjanjikan Siti pekerjaan sebagai asistennya. Merasa sangat membutuhkan pekerjaan, Sitipun tertarik dan akan berangkat ke Jakarta menyusul Vino. Siti tak lupa berpamitan dengan Murni anaknya.

Namun naas sesampainya di Jakarta, Siti tidak mendapatkan apa yang sudah di janjikan Vino. Vino yang kala itu hanya asal bicara soal pekerjaan sebagai asisten, ternyata tidak mampu memenuhi janjinya kepada Siti. Akhirnya sistipun pergi dan dibawa oleh tukang ojek yang ternyata adalah sindikat perdagangan manusia. Siti dibunuh dan dijual organ dalamnya. Oleh karena itu Siti menuntut Vino untuk membantu menyelamatkan anaknya yang ia tinggal di Lampung.

Hantu Vino dan Siti akhirnya menuju Lampung bersama Naya, Darto dan Billy. Kendalapun terjadi ketika mencari Murni karena minimnya informasi, di tambah Naya yang dikerjad deadline pekerjaannya sebagi seorang penulis. Nayapun sempat menyerah dan memutuskan untuk kembali ke Jakarta, namun perjalanan pulangnya tidak mulus. Mobil yang di tumpangi oleh Naya, Darto dan Billy berusaha di celakai oleh hantu Siti karena tidak mau membantunya mencari Murni sang anak. Mobil diangkat setinggi pohon karet dan akan di jatuhkan, namun hantu Vino pun menyelamatkan mereka dengan kekuatannya. Semua kejadian menegangkan itu pun terekam di smartphone Billy. Akhirnya Naya mengantarkan adiknya dan billy ke pelabuhan untuk pulang ke Jakarta, sedangkan pencarian murni akan di lakukan Naya sendiri.

Usaha mulai menemukan titik terang, Naya berhasil bertemu Ayah murni. Ayahnya memberi tahu bahwa Murni dibawa ke Jakarta oleh tukang ojek yang telah membunuh dan menjual organ Siti. bertarung dengan waktu, Nayapun bergegas kembali ke Jakarta untuk segera menyelamatkan murni.

Ada satu hal yang menjadi hambatan Naya dalam misi penyelamatan Murni di Jakarta yaitu lokasi tepat gudang praktek haram yang ia tidak ketahui. Dengan bantuan channel Youtube milik adiknya, Naya menceritakan setiap kejadian dan meminta bantuan para penonton untuk memberi tahu lokasi jika melihat tukang ojek yang telah di sebutkan ciri – cirinya oleh Naya. Usahanya pun berhasil, akhirnya ada seorang nitizen yang memberi tahu lokasi.

Naya beserta Hantu Vino dan Siti bergegas menuju lokasi, Benar saja disana ada Murni dan beberapa anak kecil lain yang sedang disandera. Akhirnya Naya berhasil menyelamatkan Murni dan memungkapkan praktek perdagangan manusia.

Momen Haru terjadi ketika Murni dibertahu oleh Naya bahwa sang Ibu telah tiada, Murni tak kuasa membendung air matanya. Disisi lain Naya dan Vino pun saling berpamitan karena dirasa tugas Vino sudah selesai. Tak kalah haru, mereka pun saling menitihkan airmata dan saling mendekap. Namun setelah berpamitan, ternyata Vino tak kunjung menghilang.

Film berakhir dengan kepergian Vino kembali ke alamnya, setelah melihat sang kekasih berbaikan dengan Ibunya. Satu hal yang membuat Vino menjadi arwah penasaran adalah hubungan tidak baik antara Naya dan Ibu Vino, oleh karena itu Vino tidak tenang dalam kematiannya. Ia sangat senang melihat Ibunya akhirnya bisa memafkan dan menerima Naya sehingga ia sudah tidak menjadi arwah penasaran lagi. “Kalian adalah dua hal yang sangat berharga bagi hidup saya, tidak ada yang bisa saya pilih diantara keduanya” ucap Vino sebelum akhirnya pergi.

Film Ghost Writer 2 merupakan film lanjutan dari film sebelumnya. Bagaimana, tertarik untuk menontonnya?