Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

Nasi Kuning

Makna dibalik Nasi Kuning



Berita Baru, Budaya – Nasi kuning merupakan khas asal Indonesia. Nasi kuning sendiri terbuat dari beras yang dicampur kunyit, santan dan rempah rempah.

Bagi masyarakat Indonesia warna kuning berarti kekayaan, kemakmuran serta moral yang luhur. Nasi Kuning biasanya dijual sebagai sarapan pagi, namun orang Indonesia lebih sering menjumpai nasi kuning dijadikan Tumpeng.

Tumpeng berbentuk kerucut dengan lauk pauk disekitarnya. Hal tersebut menandakan gunung emas yang bermakna kemakmuran hidup serta moral yang luhur. Tumpeng biasa disajikan pada acara kelahiran, ulang tahun, kenaikan jabatan dan acara keagamaan.

Nasi Kuning Sendiri berasal dari jawa yang akhirnya menyebar ke seluruh Nusantara.