Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

Dok/Instagram @persib
Dok/Instagram @persib

Persib dipermalukan di kandang sendiri



BANDUNG – Persib Bandung dipermalukan di kandang sendiri oleh tamu nya Madura United dalam pekan kedua lanjutan BRI LIGA 1 2022/2023 Sabtu (30/7). Tim asuhan Robert Rene Alberts itu takluk dengan skor akhir 1-3 di tangan Laskar Sape Kerab.

Tampil tanpa beberapa pemain andalan nya memang membuat Persib kesulitan. Apalagi Madura United bukanlah tim semenjana. Meski begitu Maung Bandung tampil meyakinkan di babak pertama. Gol David Da Silva pada menit ke 17 membuat seisi Stadion Gelora Bandung Lautan Api bergemuruh.

Tersentak oleh gol Persib, Madura United pun merespon. Dari situasi sepak pojok Madura United sempat membuat panik lini belakang Persib. Namun saying Tandukan Bek Fahrudin Ariyanto hanya menerpa mistar gawang Fitrul Dwi Rustapa. Kedudukan 1-0 untuk tuan rumah bertahan hingga jeda.

Di babak kedua mimpi buruk bagi Pangeran biru di mulai. Menit 60 pemain sayap Madura United Malik Risaldi melakukan cut-inside yang diakhiri dengan sebuah shooting mendatar. Penjaga gawang Persib, Fitrul sempat menepis namun bola muntahnya disambar oleh legion asing Madura United asal brazil Lulinha yang membuat skor sama kuat 1-1.

Delapan menit berselang public tuan rumah Kembali terdiam. Dari sebuah counter-attack cepat Madura United membalikan kedudukan. Adalah penyerang Madura United Pedro Hendrique yang membobol gawang Persib dan membalikan skor menjadi 1-2.

Persib yang tak ingin tertinggal di hadapan publik sendiri terus melancarkan serangan. Namun alih-alih menyamakan kedudukan, Maung Bandung malah kembali kemasukan. Fitrul menjatuhkan Lulinha di kotak penalty. Hadiah penalty diberikan untuk Madura United dan diselesaikan dengan dingin oleh Hugo Gomes. Persib kian terpuruk di rumah sendiri.

Menit ke 87 Persib memasukan striker baru nya yang baru pulih dari cidera yaitu Ciro Alves. Namun hingga peluit Panjang dibunyikan skor tetap tak berubah.

Kekalahan ini tentu menjadi kekalah perdana di musim ini bagi Persib. Dalam 2 laga Maung Bandung hanya meraih 1 poin. Catatan ini menyamai hasil di 2 pertandingan liga di musim 1998/99, 2002/03, 2010/11 dan 2018.

Bagi Madura United tentu kemenangan ini membuat mereka meraih hasil sempurna di 2 laga awal liga 1 2022/23. Ini juga menjadi kemenangan ke 5 Sape Kerab atas Maung Bandung di liga resmi.